Inspiratif! Polsek Gerung Rangkul Petani Demi Ketahanan Pangan
Silaturahmi Erat dengan Petani
Kegiatan sambang dan musyawarah ini mendapatkan respon positif dari kelompok tani Dusun Pturunan Puntik. Ketua kelompok tani, H. Radiah, menyampaikan apresiasi atas kehadiran Kapolsek Gerung dan jajaran Bhabinkamtibmas serta Babinsa yang telah meluangkan waktu untuk berdialog langsung dengan petani.
“Kami sangat berterima kasih atas kedatangan Bapak Kapolsek dan jajaran. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi kami, para petani. Kami merasa diperhatikan dan didukung oleh pihak kepolisian,” ungkap H. Radiah.
Kapolsek Gerung menambahkan bahwa Kegiatan sambang dan musyawarah ini adalah bentuk silaturahmi kami dengan para petani.
“Kami ingin memberikan motivasi kepada petani untuk terus semangat dalam mempersiapkan musim panen dan tanam. Kami juga mendengarkan masukan dari petani untuk menunjang program ketahanan pangan pemerintah,” kata Iptu I Gusti Agung Bayu Damana.
Kegiatan sambang dan musyawarah antara Polsek Gerung dengan kelompok tani ini diharapkan dapat terus berlanjut secara berkala, sebagai wujud sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam membangun sektor pertanian yang maju dan sejahtera di wilayah Lombok Barat.