Safari Ramadhan di Lelede, Forkopimda Lombok Barat Serap Aspirasi Warga
LOMBOK BARAT, NTB – Pemerintah Kabupaten Lombok Barat menggelar kegiatan Safari Ramadhan Forkopimda 1446 H di Masjid Jami’ Al-Mujahidin Dusun Lelede, Desa Lelede, Kecamatan Kediri, pada Kamis malam (6/3/2025). Acara yang dihadiri oleh jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Lombok Barat ini berlangsung dengan khidmat dan lancar, berkat pengamanan sigap dari Polres Lombok Barat.
Kegiatan Safari Ramadhan ini dihadiri langsung oleh Bupati Lombok Barat, Lalu Ahmad Zaini, Wakil Bupati Lombok Barat, Hj. Nurul Adha, Sekda Kabupaten Lombok Barat, H. Ilham, serta para Asisten Daerah dan Kepala Dinas se-Kabupaten Lombok Barat. Tampak hadir pula Ketua Baznas Lobar, TGH. Taisir Al Azhar, perwakilan FKUB Lobar, TGH Subki Sasaki, serta Kabag Ops Polres Lombok Barat, AKP Sulaiman H. Husein. Kehadiran para tokoh agama, tokoh masyarakat, dan tokoh pemuda Desa Lelede, serta jamaah Masjid Jami’ Al-Mujahidin, menambah kehangatan acara silaturahmi di bulan suci Ramadhan ini.
Forkopimda Hadiri Safari Ramadhan di Lelede
Kegiatan Safari Ramadhan ini menjadi momentum penting bagi Pemerintah Kabupaten Lombok Barat untuk menjalin silaturahmi dengan masyarakat, sekaligus menyerap aspirasi langsung dari tingkat desa. Kepala Desa Lelede, Zubaidi Jumadil, dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih atas kehadiran Bupati, Wakil Bupati, dan rombongan Forkopimda di Desa Lelede.
“Suatu kebanggaan bagi kami, Bapak Bupati langsung hadir di desa Lelede. Kami tertarik dengan program Bapak Bupati yakni Sejahtera dari Desa, dan kami berharap Desa Lelede bisa menjadi contohnya yang pertama,” ungkap Zubaidi. Ia juga menyampaikan aspirasi terkait normalisasi sungai Babak yang sempat menyebabkan banjir di desa mereka, serta harapan agar program-program nasional pemerintah dapat menyentuh desa-desa pelosok.
Arahan Bupati Lombok Barat: Program Sejahtera Desa Jadi Prioritas
Bupati Lombok Barat, Lalu Ahmad Zaini, dalam sambutan dan arahannya menyampaikan rasa syukur atas nikmat sehat yang diberikan, sehingga dapat bersilaturahmi dengan masyarakat Lelede di bulan Ramadhan. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Forkopimda yang hadir dalam kegiatan tersebut.
“Kami hadir untuk bisa menyerap keluhan dari masyarakat. Semoga niat baik kami ini menjadi amanah untuk memimpin Lombok Barat,” tutur Bupati. Ia menegaskan komitmennya untuk memaksimalkan program “Sejahtera dari Desa” sebesar 1 Miliar per desa, sesuai dengan janji kampanyenya. Selain itu, ia juga mengajak masyarakat untuk mendukung program pemerintah pusat terkait Koperasi Desa dan program makan bergizi gratis.
Bupati juga menyoroti isu pengelolaan sampah dan mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjaga keamanan dan kegotongroyongan. “Mari kita bergandengan tangan bersama untuk menyongsong kehidupan yang lebih baik. Mari juga kita bersama-sama untuk mengentaskan kemiskinan di Lombok Barat,” ajaknya. Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyerahkan bingkisan bantuan secara simbolis berupa uang tunai, Alquran, paket vakum qliner, kalender, sajadah, mukenah, dan kain sarung untuk jamaah Masjid Jami’ Al-Mujahidin Lelede.